Gunung berapi kerucut yang masih aktif ini memiliki ketinggian 1.731 mdpl dengan panorama danau kawah yang bisa diakses dalam cuaca baik. Secara geografis letak gunung ini berada di perbatasan antara Kabupaten Kediri, Kabupaten Blitar, dan Kabupaten Malang, namun secara administratif, gunung ini adalah milik Pemerintah Kabupaten Kediri.
Minggu terakhir bulan Maret tahun 2023 kemarin sempat ingin mendaki gunung kelud ini, namun karena berangkat terlalu siang kami berdua hanya melewati pos 1 Mahamuli, belum mencapai pos 2, waktu sudah menunjukkan pukul 13.00an lebih. Sehingga kami mengurungkan niat untuk melanjutkan perjalanan ke pos selanjutnya. Berikut dokumentasi perjalanan kami disekitar pos 1-2 Gunung Kelud Via Ngantru-Ngantang-Kabupaten Malang.